Review The Ordinary Granactive Retinoid 2% Emulsion (Previously Advanced Retinoid 2%)

Selamat Siang beauties, tidak terasa yah kali ini kita sudah memasuki bulan Ramadhan. Sebelumnya saya mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa yah untuk para beauties yang beragama Islam. Review kali ini saya masih akan membahas tentang dunia perskincare-an. Wah pasti penasaran nih saya mau bahas apalagi ya? saya kasih petunjuknya terlebih dahulu, brand ini adalah penggebrak inovasi skincare dengan kandungan yang minimalis. Yap,pasti beauties sudah bisa menebak siapa lagi kalau bukan brand "The Ordinary "

Sejarah singkat produk ini

Untuk The Ordinary kali ini yang akan saya review adalah serumnya yang bernama Granactive Retinoid 2% emulsion(previously advanced Retinoid 2%). Jadi singkat cerita sebelum produk ini bernama The Ordinary Granactive Retinoid 2% namanya adalah Advanced Retinoid 2%. Karena banyaknya permintaan customer tentang produk ini akhirnya The ordinary merubah nama dari produk ini sendiri. Produk ini memiliki kandungan aktif didalamnya yaitu konsentrasi granactive retinoid sebanyak 2% yang diklaim bisa memiliki efek lebih baik melawan penuaan ketimbang retinol. Namun memang tidak semua orang cocok dengan retinoid.

Tips dan trick pertama kali menggunakan produk ini

Jadi sebagai pemakai kita harus bijak dan paham akan resiko jika sewaktu-waktu terjadi iritasi. Namanya dalam menggunakan skincare terkadang up and down, pas lagi cocok seneng pas nemu ngga cocoknya yah sebel campur sedih karena skincare-nya harus dimuseumkan😁. Bisa iritasi, atau bisa jerawatan dan kemerahan. Tapi disitulah seninya menggunakan skincare. Karena kita juga menggunakan naluri kita untuk mencari tahu yang terbaik untuk kulit kita.

Untuk produk ini sendiri The Ordinary mengklaim bahwa produk ini oil free, alcohol free, silicon free,nut free, vegan, gluten free dan cruelty free. Awal mula saya memilih produk ini karena saya memiliki masalah dengan bekas jerawat yang susah dihilangkan.

Sebelumnya saya sering menggunakan produk berbahan niacinimide dan vitamin c untuk mengurangi noda-noda bekas jerawat yang kehitaman atau dikenal dengan PIH (Post Inflammatory Hyperpigmentation). Namun baca review sana-sini saya menemukan ilmu baru jika PIH bisa dihilangkan salah satunya dengan vitamin A dimana turunan vitamin A itu bisa dengan produk yang mengandung retinol atau retinoid. Alasan saya memilih produk The Ordinary Granactive Retinoid 2% emulsion karena ratingnya cukup tinggi di situs femaledaily.com dan banyak pengguna yang cocok serta produk ini cukup baik mengatasi bekas jerawat disamping fungsi utamanya sebagai anti aging.

Beberapa pakar skincare bilang jika menggunakan retinoid harus siap jika suatu saat kulit wajah tidak cocok maka akan muncul iritasi, serta penggunaan nya harus dimalam hari dan tidak boleh digunakan setiap hari.

Tampilan The Ordinary Granactive Retinoid 2% Emulsion


Tampilan The Ordinary Granactive Retinoid 2% Emulsion
Tampilan serum The Ordinary Granactive Retinoid 2% Emulsion

Hal tersebut yang saya pakai untuk panduan dalam menggunakan produk The Ordinary Granactive Retinoid 2% emulsion ini. Sedikit nekat mungkin ya, karena saya tidak menanyakan ke dokter namun itu semua opsional ya, jika beauties mau menanyakan ke dokter spesialis kulit terlebih dahulu juga boleh.

Tekstur produk serta cara pemakaian

Untuk produk ini sendiri setelah saya coba, yang saya rasakan produk ini sama sekali tidak ada baunya, dan daya resapnya cukup baik, tidak lengket dan tidak menimbulkan rasa lengket. Efek yang saya rasakan terhadap jerawat saya yaitu untuk jerawat yang kemerahan langsung kering dan kempes dipagi harinya(Saya pakainya dimalam hari yah). Untuk slot nya saya masukkan setelah penggunaan hydrating toner ya, karena saya tidak menggunakan essence.

Review saya tentang produk ini

Untuk menghilangkan jerawat memang tidak secepat itu, namun produk ini bekerja pelan tapi pasti, dan tentunya saya bersyukur saya cocok menggunakan produk The Ordinary Granactive Retinoid 2% emulsion ini. Hal lain yang saya rasakan setelah menggunakan produk ini yaitu muka saya terlihat lebih cerah. Untuk anti aging nya sendiri kerutan memang tidak langsung hilang sih ya, karena kulit saya cenderung berminyak sehingga kerutan tidak terlalu terlihat.(merendah untuk meroket ceritanya)😂

Untuk expired date nya cukup singkat yaitu hanya bertahan selama 6 bulan saja. Wah jadi beauties harus rajin jika menggunakan produk ini yah. Karena saya pribadi menggunakan produk ini tiap seminggu 3 kali.

Toko yang menjual produk ini

Untuk produk ini sendiri bisa dibeli di marketplace yah, shopee ataupun tokopedia. Cukup mudah didapat dan tidak sulit. Harganya sekitar 245.000 Rupiah. Semoga review saya kali ini bisa bermanfaat yah, dan jika ada pengalaman yang sama bisa komen dikolom komen yah, Sekian dari saya hari ini, Selamat berjuang menuju keglowingan yang hakiki. Have a nice day!

Rating 5 of 5
Brand The Ordinary
Tipe Granactive Retinoid 2% Emulsion (Previously Advanced Retinoid 2%)